Ratusan Polisi ‘Bergeser’ ke Polres Tulang Bawang Barat dan Pringsewu

551

BANDAR LAMPUNG, BERITAANDA – Apel pergeseran personel dan logistik Polres Tulang Bawang  Barat dan Polres Pringsewu dilaksanakan di lapangan upacara Polda Lampung, Kamis (14/11/2019).

Apel dipimpin langsung oleh Wakapolda Lampung Brigjen Pol. Drs.Sudarsono SH M.Hum yang dihadiri oleh PJU Polda Lampung, 1 pleton personel Polda Lampung, Kapolres Tulang Bawang Barat dan Kapolres Pringsewu.

Pada apel pergeseran pasukan ini sekaligus dilakukan penyerahan logistik berupa peralatan kepolisian kepada masing-masing Polres yang terdiri dari, 1 unit ranmor roda empat dari Dit Lantas Polda Lampung, 2 unit ranmor roda dua dari Dit Lantas Polda Lampung, 10 unit ranmor roda dua dari logistik Polda Lampung, 5 unit ranmor roda dua dari Shabara Polda Lampung, 1 pucuk senjata api Seg Saver, 89 pucuk senjata api genggam kaliber 38, 15 pucuk senjata api bahu sabhara P2 beserta amunisi, dan 1 unit sound sistem portabel.

Pada hari ini juga dilakukan pergeseran personel yang akan melaksanakan tugas di Polres yang baru sebayak 475 personel, dengan rincian Polres Tulang Bawang Barat sebanyak 184 personel terdiri dari perwira 21 orang, personel bintara 162 orang, dan personel PNS 1 orang.

Kemudian Polres Pringsewu sebanyak 291 personel, terdiri dari perwira 34 orang, bintara 252 orang dan PNS 5 orang.

Di akhir sambutannya, Wakapolda Lampung berharap agar personel yang telah digeser ke Polres masing-masing agar dapat menjalankan tugasnya di tempat yang baru. (Katrine)

Bagaimana Menurut Anda