Qomaru Serahkan Bantuan Pembangunan Masjid Nurul Iman

14

METRO-LAMPUNG, BERITAANDA – Wakil Walikota Metro Qomaru Zaman memberikan bantuan secara simbolis untuk pembangunan Masjid Nurul Iman di Kelurahan Mulyosari, Kecamatan Metro Barat, Senin (26/4).

Pemberian bantuan berupa satu paket bahan bangunan kepada masjid ini, merupakan salah satu dari program 100 hari kerja Walikota dan Wakil Walikota.

Dalam penyerahannya, Qomaru berharap bantuan ini bisa membantu pembangunan masjid tersebut.

“Dengan adanya bantuan tersebut diharapkan bisa sedikit membantu proses pembangunan masjid ini,” ujarnya.

Kemudian, pengurus Masjid Nurul Iman H. Wartono mengucapkan rasa terima kasihnya atas pemberian bantuan tersebut.

“Saya dan para warga turut mengucapkan terima kasih sekali kepada Pak Wakil Walikota dan khususnya Pemerintah Kota Metro atas bantuan tersebut supaya masjid ini bisa cepat dibangun kembali,” tuturnya. (Haris)

Bagaimana Menurut Anda