Jembatan Ambles Payaraman Kini Mulai Diperbaiki

727
Penampakan proyek pengerjaan jembatan atau box culvert yang berada di jalur Payaraman - Tebedak. Foto BERITAANDA.

OGAN ILIR, BERITAANDA – Jembatan penghubung Payaraman – Tebedak Kecamatan Payaraman Kabupaten Ogan Ilir (OI) yang beberapa bulan lalu ambles serta memutus akses di jalur itu, kini mulai diperbaiki.

Kendati tak diketahui berapa nominal budget serta CV mana atau pemborong yang memperbaiki proyek jembatan itu, adanya perbaikan yang sekarang masih berprogres membuat senang masyarakat setempat dan juga warga yang berlalu lintas.

“Alhamdulillah jembatan mulai diperbaiki, semoga lekas selesai, kuat dan bisa dipergunakan sebagaimana mestinya, sehingga arus lalu lintas juga kembali normal,” ucap Faidzal Rahman, salah satu warga Payaraman, Ahad (5/11/2023).

Sebagaimana diketahui, jembatan yang disebut warga setempat dengan Jerambah Kuning itu kini sedang dalam tahap persiapan pengecoran. Informasi yang dihimpun serta penampakan yang terlihat di lapangan, pembangunan masih mengacu pada bentuk awal yaitu box culvert, sedangkan estimasi pekerjaan diperkirakan akan rampung di akhir tahun 2024. (Adie)

Bagaimana Menurut Anda