Warga Kayuagung Keluhkan Kabut Asap Kian Menebal

50

OGAN KOMERING ILIR, BERITAANDA – Akibat kian masifnya terjadi karhutla di wilayah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) beberapa hari terakhir ini, membuat Kota Kayuagung kini diselimuti kabut asap tebal. Seperti terlihat hari ini, Kamis (19/10/2023).

Medapati kondisi tersebut, masyarakat Kayuagung pun menjadi khawatir, salah satunya Ridwan (35). Menurut dia, kondisi kabut asap tebal ini tak hanya mengganggu aktivitasnya, tetapi juga bisa berdampak bagi kesehatan, terutama bagi anak – anak.

“Hari ini kabut asap tebal menyelimuti Kota Kayuagung, hingga aktifitas terganggu, jika terus berlanjut bisa berdampak bagi kesehatan. Jadi sebaiknya anak sekolah belajar daring,” kata dia ditemui saat sedang mengantar anaknya pergi ke sekolah.

Disisi lain, timbul kegetiran tersendiri di hati para pedagang dan tukang ojek di Kota Kayuagung. Karena jika kondisi berlanjut, aktivitas terganggu, hingga warga banyak berdiam diri di rumah. Terlebih anak – anak sekolah diliburkan dan belajar daring.

“Jika banyak warga di rumah saja, kami bisa sepi orderan, terlebih anak – anak sekolah libur, maka pemasukan berkurang,” ungkap salah seorang tukang ojek yang enggan menyebutkan namanya, saat dibincangi BERITAANDA.

Senada, Tatang (38) salah satu pedagang di Pasar Kayuagung ini mengatakan, biasanya jika kabut asap tebal pembeli jadi berkurang, karena banyak warga memilih berdiam diri di rumah. Keluar bila ada perlu yang sangat penting saja.

“Tapi, semoga saja hal itu tak terjadi, dan kabut asap yang tebal ini segera reda. Sebab, kita juga terganggu, mata sedikit perih, khawatir juga bisa berdampak bagi kesehatan saluran pernapasan,” tandas dia. (Iwan)

Bagaimana Menurut Anda