Peringati Hari Ibu, Danrem Bersama Ketua Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/ Sriwijaya Ikuti Gerak Jalan Santai

306

BANDAR LAMPUNG, BERITAANDA – Komandan Korem 043/Gatam Kolonel Inf. Taufiq Hanafi bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Koorcab Rem 043 PD II/Sriwijaya, Rica Taufiq Hanafi, beserta pengurus Persit dan para Ketua Persit jajaran Korem 043/Gatam, mengikuti jalan sehat keluarga dalam rangka peringatan Hari Ibu ke-91 tahun 2019, di Tugu Adipura, Enggal Jl. Jendral A. Yani Bandar Lampung, Ahad (8/12/2019) pagi.

Sebelum pelaksanaan jalan sehat keluarga dilaksanakan, seluruh peserta mengikuti senam massal Sajojo, Maumere dan Poco-Poco, dengan peserta dari organisasi wanita se-Provinsi Lampung, termasuk di dalamnya Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Sriwijaya, komunitas pemuda, komunitas senam ibu-ibu, komunitas manula dan siswa siswi SMP/SMA hingga mahasiswa perguruan tinggi se-Provinsi Lampung dan melibatkan masyarakat umum lebih kurang 15.000 orang.

Jalan sehat keluarga yang diikuti seluruh masyarakat Lampung, khususnya Kota Bandar Lampung, sekaligus menyemarakan dengan mengenakan pakaian atasan kaos putih dengan bawahan berwarna gelap serta aksesoris etnik khas Lampung, seperti selendang tapis dan untuk laki-laki mengenakan ikat kepala khas Lampung, dengan rute kegiatan jalan sehat start Tugu Adipura – Jalan Jend. Ahmad Yani – Jalan R.A Kartini – Jalan S. Parman – Jalan Raden Intan – finish Tugu Adipura.

Turut hadir dan mengikuti kegiatan jalan sehat keluarga dan senam massal Sajojo, Maumere dan Poco-Poco antara lain Kapolda Lampung Irjen Pol. Drs. Purwadi Arianto, M.SI beserta ibu, Sekda Provinsi Lampung Fahrizal Darminto beserta ibu, Walikota Bandar Lampung Drs. H. Herman HN.M beserta ibu, Ketua PKK Provinsi Lampung Ibu Riana Sari Arinal, Danbrigif 4 Marinir/BS Kolonel Mar Ahmad Fajar beserta ibu, Danlanud M. Bunyamin Letkol Pnb Ronal beserta ibu, Danlanal Lampung Letkol Mar Amrul Andriansyah, SE MH beserta ibu, Dandenpom II/3 Lampung Letkol Cpm Novem Janri Rajagukguk, SH M.Th beserta ibu, pejabat utama Polda Lampung dan pejabat unsur forkopimda Provinsi Lampung. (Katrine)

Bagaimana Menurut Anda