


KERINCI-JAMBI, BERITAANDA – Kondisi jalan menuju kantor Camat Air Hangat Timur (AHT) Kebupaten Kerinci Provinsi Jambi yang rusak parah, kini jadi perbincangan hangat bagi masyarakat setempat.
Dari pantauan BERITAANDA di lokasi, Rabu (9/2), sudah nampak jelas jalan tersebut seharusnya diperbaiki.
Menurut salah satu warga setempat kepada awak media ini menjelaskan, jalan yang sudah rusak parah dan berbatuan ini hampir 3 tahun tidak pernah tersentuh pembangunan, dan hingga saat ini belum ada tanda-tanda untuk diperbaiki dari instansi terkait, khususnya Pemerintah Kabupaten Kerinci.
“Ya, seingat saya jalan ini sudah hampir 3 tahun kayak gini (rusak parah). Padahal jalan ini adalah akses utama bagi masyarakat yang ingin berurusan di kantor camat,” ucap warga setampat.
Dikatakannya lagi, saat ini jalan tersebut banyak menimbulkan kontroversi di tengah masyarakat, dikarenakan sudah sangat lama hal itu terjadi, tanpa ada solusi dari pihak instansi terkait. Padahal jalan ini sudah sering memakan korban.
“Apalagi di musim hujan, karena sebagian jalan terdapat timbunan dari tanah, apabilah hujan pasti jalan sangat licin dan membahayakan bagi penguna jalan tersebut,” kata dia.
“Demi kepentingan dan sebagai penyambung aspirasi masyarakat, saya harapkan kepada instansi terkait agar jalan ini untuk segera diperbaiki,” harapnya. (Tomi)