



PRABUMULIH, BERITAANDA – Bertempat di Cafe Koppi Kelurahan Gunung Ibul Prabumulih Timur, puluhan wartawan media online (siber) di kota berjuluk kota nanas itu, mengikuti deklarasi pembentukan Ikatan Wartawan Online (IWO), Ahad (1/3/2020) pukul 15.00 Wib.
Dalam pembentukan IWO Kota Prabumulih ini, sesuai yang tercantum di Nomor: 001/MAN/IWO-SUMSEL/II/2020 terkait amanah yang telah diberikan oleh Ketua IWO Sumsel Sonny Kushardian untuk membentuk dan menyusun kepengurusan IWO Kota Prabumulih.
Pada musyawarah tersebut berhasil menyepakati pembentukan IWO Kota Prabumulih dan menetapkan pimpinan serta kepengurusan periode 2020 -2025.

Secara aklamasi menetapkan Kandarian dari media pencanangnews sebagai Ketua IWO Kota Prabumulih dan Ir. Riko Hendriansyah dari kabarpatroli sebagai dewan etik.
“Kami berharap, IWO Prabumulih akan menjadi organisasi yang sejatinya mengayomi kerja – kerja junalistik para wartawan media siber (online) di Prabumulih, dan menjadi mitra pemerintah dalam mengawal program strategis yang menjadi unggulan Pemkot Prabumulih,” ujar Kandarian selaku Ketua IWO Kota Prabumilih.
Lebih lanjut terang pria yang sudah malang melintang di dunia pers di Prabumulih tersebut, terpilihnya ia sebagai Ketua IWO Prabumulih menjadi tantangan serius untuk membawa organisasi tersebut supaya memiliki kredibilitas serta menjalankan tugas jurnalistik sesuai dengan UU Pers No 40 Tahun 1999 tentang pers.
“Kita kedepan akan bersinergi dengan organisasi wartawan yang ada, seperti PWI, IMO dan SMSI. Semoga hadirnya IWO bisa berkontribusi positif untuk kemajuan Kota Prabumulih yang kita cintai. Kemudian rencananya struktur yang telah terbentuk ini akan langsung dikirim ke IWO Sumsel untuk segera disahkan,” pungkasnya.
Sementara Rudi Hartono selaku Ketua IWO Ogan Komering Ulu (OKU) mewakili Ketua IWO Sumsel, mengucapkan selamat atas telah digelarnya deklarasi ini.
Ia berpesan agar kepengurusan IWO yang sudah terbentuk untuk terus kompak, dan menjaga silaturahmi dengan organisasi wartawan yang telah ada di kota ini.
“Jadikan organisasi ini sebagai wadah silaturahmi antar sesama profesi, khususnya yang tergabung dalam IWO. Kemudian, tetap percaya diri meskipun sudah ada organisasi wartawan yang telah lebih dahulu hadir, jalin komunikasi dengan teman – teman yang ada diluar organisasi kita,” terangnya. (Adie)
Berikut susunan kepengurusan Ikatan Wartawan Online (IWO) Kota Prabumulih periode 2020 – 2025:
Dewan Etik : Ir. Riko Hendriansyah (kabarpatroli.id)
Ketua : Kandarian (pencanangnews.co.id)
Wakil Ketua : Ladi Yansyah (demokrasiindonesia.com)
Sekretaris : Anja Rolanza (saungnews.com)
Bendahara : Leo Saputra (gelagatsumsel.com)
Bidang-bidang
Sumber Daya Manusia (SDM)
Ketua : Adiwinata (beritaanda.net)
Bidang organisasi kaderisasi dan keanggotaan
Ketua : Alpa Radio (sumselnews.co.id)
Bidang kesejahteraan anggota dan usaha
Ketua: Redo Arisandi (sumselnews.co.id)
Bidang advokasi dan hukum
Ketua : Erjon Ferry (kabarpatroli.id)
Bidang hubungan masyarakat (humas)
Ketua : Novlin Susanto (kabarpatroli.id).
Bagaimana Menurut Anda


