Kepala BNNK OKI Ajak Komunitas Motor dan Mobil Jauhi Narkoba

48

KAYUAGUNG-OKI, BERITAANDA – Kepala BNNK OKI AKBP. Gendi Marzanto SH MH didampingi 3 personel lainnya memenuhi undangan dari Gerakan Pemuda [GP] Nasdem, sebagai pembicara dalam kegiatan malam ramah tamah bersama GP Nasdem, Ditres Narkoba Polda Sumsel, GANN Sumsel, dan komunitas motor/mobil se-Kabupaten OKI, bertempat di Kafe PM Kayuagung.

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua DPD GANN Sumsel, Ketua DPC GANN OKI, Ketua GP Nasdem, dan 8 komunitas motor/mobil di Kabupaten OKI.

Sebagai pembicara dalam giat tersebut, Kepala BNNK OKI menyampaikan pentingnya peran seluruh komponen masyarakat di Indonesia, khususnya di Kabupaten Ogan Komering Ilir untuk bersinergi bersama BNN, TNI, dan Polri serta stakeholder lainnya mengentaskan permasalahan narkoba, guna mewujudkan Indonesia yang bersih dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika.

“Disamping itu, agar masyarakat juga memiliki daya tangkal ataupun daya tolak yang kuat dari segala macam bentuk kejahatan narkoba,” tambah dia.

Kepala BNNK OKI juga menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada GP Nasdem yang telah berinisiatif melakukan kegiatan untuk berpartisipasi dalam program P4GN bagi masyarakat serta memberikan ruang kepada kami menyampaikan pesan-pesan pencegahan dan pemberantasan narkoba kepada masyarakat, khususnya para pemuda yang tergabung di dalam komunitas-komunitas yang ada di Kabupaten OKI.

Kedepannya ,Kepala BNNK OKI berharap agar kegiatan ini dapat terus berlanjut dan dilaksanakan secara rutin demi menciptakan Kabupaten OKI yang bersih dari narkoba menuju Indonesia Bersinar (Bersih Narkoba). [Iwan]

Bagaimana Menurut Anda