Ini Alasan Iskandar Mundur dari Jabatan Bupati OKI

356
H. Iskandar SE.

OGAN KOMERING ILIR, BERITAANDA – Mundurnya H. Iskandar SE dari jabatan Bupati Ogan Komering Ilir (OKI) bukan tak beralasan, tetapi untuk maju dalam kontestasi Pemilihan Legislatif (Pileg) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI.

Keputusan itu lalu menjadi pembahasan berbagai pihak, sebenarnya motivasi apa hingga Iskandar maju DPR RI?. Kenapa tidak mencalonkan diri menjadi Gubernur Sumatera Selatan.

Ternyata yang mendasari keputusan itu, karena selama ini dirinya sudah mempelajari masih lemahnya para anggota DPR RI yang membawahi dapil II dalam perjuangkan daerahnya.

“Saya menilai masih lemahnya anggota DPR RI yang membawahi daerah di dapil II untuk memperjuangkan daerah pemilihannya,” sebut Iskandar kepada awak media saat dikonfirmasi, Jumat (26/5/2023)

Menurut dia, atas dasar itulah hingga ia mengambil keputusan untuk mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI 2024-2029 mendatang.

Masih kata Iskandar lagi, kalau selama ini hanya ada satu nama senator DPR RI di dapil Sumsel II yang keluar masuk perjuangkan daerah di dapil II. “Sehingga apa yang menjadikan keterbatasan, seharusnya sama-sama dari dapil untuk memperjuangkan di DPR RI bisa terlaksana,” ujar dia.

Oleh karenanya, kata dia lagi, apa yang menjadi keterbatasan sama-sama berangkat dari kelemahan itu akan dia perbaiki.

“Karena dari kita harus ada seorang leader untuk menginput calon jadi 9 anggota dewan, bagaimana mereka satu visi membangun daerah di dapilnya, jangan dilempar ke tempat lain,” tandas dia.

Terkait strateginya agar terpilih, Iskandar mengaku itu tergantung bagaimana caranya mendekati masyarakat yang menjadi dapilnya.

“Ada teknik dan caranya. Sehingga nantinya bisa mendapat kursi menjadi anggota DPR RI. Mohon doa dan dukungan kepada seluruh masyarakat OKI, termasuk rekan media,” tutup dia. (Iwan)

Bagaimana Menurut Anda