Sukseskan LKJ Bertajuk TMMD, Dandim 0212/Tapsel Rangkul Insan Pers

325
Dandim 0212/Tapsel Letkol Inf. Akbar Nofrijal Yusananto saat mensosialisasikan LKJ TMMD ke-105, di aula Daulay Simorangkir, Makodim setempat, Padangsidimpuan, Selasa (2/7/2019).

PADANGSIDIMPUAN-SUMUT, BERITAANDA – Komandan Kodim (Dandim) 0212/Tapsel Letkol Inf. Akbar Nofrijal Yusananto menggelar acara coffee morning bersama sejumlah awak media se-Tabagsel, di aula Daulay Simorangkir, Makodim setempat, Kota Padangsidimpuan, Selasa (2/7/2019).

Pertemuan sekaligus mensosialisasikan Lomba Karya Jurnalistik (LKJ) TMMD ke-105 tahun 2019, yang oleh TNI AD rutin dan serentak diselenggarakan setiap tahunnya. Rencananya LKJ tahun ini dimulai 10 Juli 2019 sampai dengan 8 Agustus 2019, yang kepesertaannya dari media cetak, online, maupun elektronik serta kasatgas.

“Khusus di wilayah kerja Kodim 0212/TS, kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 akan dipusatkan di Desa Huta Raja Lamo serta Desa Mondang Kecamatan Sosa Kabupaten Padang Lawas (Palas),” kata Dandim dihadapan awak media.

Dikatakannya, kegiatan ini dibagi dua bidang, yaitu fisik dan non fisik. Bidang fisik akan ada pelebaran jalan sepanjang 4200 meter berikut gorong-gorongnya yang akan menghubungkan Desa Huta Rajo Lamo dengan Desa Mondang. Non fisik akan ada15 item sosialisasi, seperti sosialisasi tanggap bencana, bela negara, pertanian, kesehatan, mitigasi bencana dan lain sebagainya.

Lebih jauh Dandim menuturkan, khusus sosialisasi mitigasi bencana alam, lebih difokuskan kepada bencana yang bersifat kedaerahan. Hal ini mengingat adanya serangan binatang buas kepada manusia baru-baru ini yang terjadi di daerah Sosopan, Palas. Dimana tercatat peristiwa itu bahkan sampai merenggut satu korban jiwa.

“Dampaknya terbilang membahayakan. Sampai saat ini, berdasarkan laporan babinsa setempat, warga disana masih mengalami traumatis akibat konflik tersebut. Mereka was-was, bahkan sama sekali tidak berani pergi berladang, dan akibatnya kebutuhan hidup mereka tak terpenuhi dan terancam,” ujar Dandim.

Karenanya, dengan menggandeng pihak BKSD, materi sosialisasi nantinya akan lebih kepada penekanan bagaimana mengelola sumber daya alam tanpa mengusik habitat ataupun penghuni alam itu sendiri. Dan, diharapkan warga disana akan menyerap itu semua, agar peristiwa serupa tak lagi terulang.

Disinilah peran anggota TNI di lapangan diuji. Bagaimana komponen itu (TNI AD) hadir dan selalu ada di tengah-tengah masyarakat, khususnya melalui kegiatan TMMD dimaksud, baik memberi solusi serta terlibat langsung dalam program membangun desa bersama pemerintah dan masyarakat.

“Beragam kegiatan positif inilah nanti yang oleh rekan-rekan media diekspos serta dipublikasikan ke publik dengan tulisan sedemikian rupa hingga dapat memperoleh nilai plus dari sejumlah tim penilai TNI AD,” ungkap Dandim seraya menyebut, pihaknya membuka luas akses konfirmasi untuk data atau bahan yang diperlukan terkait kegiatan TMMD.

Mewakili insan pers dan organisasi wartawan, Khairul Iman Hasibuan selaku Ketua PWI Tabagsel menyambut baik LKJ TMMD ke-105 oleh TNI AD ini.

Dia pun berharap salah satu pemenang nantinya bisa lahir dari wilayah Tabagsel yang meliputi Padangsidimpuan, Tapanuli Selatan, Padang Lawas Utara, Padang Lawas dan Mandailing Natal.

“Saya pikir, dari teman-teman nantinya akan muncul satu atau dua tulisan yang akan bisa mewakili Tabagsel. Sehingga bisa ikut serta bersama Pak Dandim berangkat ke Jakarta untuk menerima penghargaan atas tulisan bernilai tinggi tadi, entah itu tulisan yang tertuang dalam berita ataupun feature,” tandas pria akrab dipanggil Iman itu. (Anwar)

Bagaimana Menurut Anda