Polisi Optimalkan Razia Kasih Sayang ke Sejumlah Warnet

452

PADANGSIDIMPUAN-SUMUT, BERITAANDA – Dipimpin langsung oleh Kasat Sabhara AKP Rudi Siregar, Polres Padangsidimpuan menggelar operasi kasih sayang yang menyasar sejumlah warnet di seputaran Kota Padangsidimpuan, Selasa (19/2/2019).

Dari hasil operasi ini, petugas kepolisian berhasil mengamankan sejumlah pelajar dari lokasi berbeda. Pelajar tersebut ditemukan saat tengah asyik bermain game online di sejumlah warung internet (warnet).

Kasat Sabhara Polres Padangsidimpuan AKP Rudi Siregar mengatakan, razia ini dilakukan dalam rangka penertiban warnet yang didatangi oleh para pelajar, dan anak-anak di bawah umur yang online hingga larut malam.

“Para pelajar tersebut kita temukan bolos sekolah, dan mengisi aktivitasnya dengan bermain game online di warnet,” kata AKP Rudi Siregar seraya menjelaskan para pelajar yang terjaring dibawa ke Mapolres Padangsidimpuan.

Lebih lanjut Kasat menuturkan, pihak Polres Padangsidimpuan akan terus berupaya melakukan tindakan pembinaan terhadap para siswa yang kedapatan membolos dari sekolah pada waktu proses belajar-mengajar berlangsung.

“Kepada masing-masing pelajar kita berikan pembinaan dan pengarahan, bahwa tindakan mereka sangat tidak dapat dibenarkan. Selanjutnya pihak orangtua dan guru diundang, untuk menyaksikan penandatanganan surat perjanjian pelajar, yang berisi tidak akan mengulangi perbuatannya,” ujar Kasat.

Kami sangat prihatin terhadap pelajar yang nekat bolos sekolah, hanya untuk bermain game online. Dari beberapa razia yang kami lakukan, mayoritas pelajar yang terjaring mengaku kepada orangtua pergi ke sekolah, namun kenyataannya nongkrong di warnet.

Dikesempatan itu, Kasat juga menyampaikan harapannya, agar pihak pengelola warnet, memberikan imbauan serta penekanan untuk tidak menerima pelajar, khususnya pada saat jam pelajaran sekolah, serta tidak membuka warnet hingga dini hari. (Anwar)

Bagaimana Menurut Anda