



BANDAR LAMPUNG, BERITAANDA – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Asosiasi Perusahaaan Jasa Boga (APJI) Provinsi Lampung melaksanakan pelantikan dan pengukuhan APJI DPC Kota dan Kabupaten se-Provinsi Lampung periode 2019 – 2024, Rabu (13/2/2019), di Graha Pattimura Resto, Telukbetung, Bandar Lampung.
Kegiatan dengan mengangkat tema ‘Bersama APJI Kita Tingkatkan Profesionalisme Berorganisasi dan Majukan Kuliner Lampung’ tersebut, dihadiri 5 DPC APJI dari Kota Metro, Kabupaten Lampung Barat, Kabupaten Lampung Tengah, Kabupaten Way Kanan dan Kabupaten Pringsewu.
Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua DPD APJI Lampung Yunna Tan.
Usai melantik anggota APJI, Yunna Tan menyampaikan bahwa kegiatan hari ini dirangkai dengan pelatihan kuliner.
“APJI merupakan pusat informasi bagi pengusaha catering, dan wadah persatuan untuk mewujudkan masyarakat Indonesia sehat sejahterah,” terangnya. (Katrine)