Yayasan Pendidikan Al-Ma’arif Way Panji Gelar Sunatan Massal

328

LAMSEL-LAMPUNG, BERITAANDA – Yayasan Pendidikan Al-Ma’arif Desa Sidoharjo Kecamatan Way Panji Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) menyelenggarakan sunatan massal dan pengobatan gratis dalam rangka haflah akhirussannah kerjasama dengan RS. Pertamina Bintang-Amin Bandar Lampung yang diikuti 44 anak sunatan massal dan 300 pengobatan gratis.

Sumardi, S. Pd. I selaku ketua yayasan pada kesempatan itu mengatakan, kami berterima kasih kepada RS. Pertamina Bintang-Amin yang telah memberikan kepedulian untuk berbagi, berbuat, mengulurkan tangan kepada masyarakat Way Panji yang kurang mampu, khususnya keluarga besar nahdliyin di Kecamatan Way Panji.

“Kedepan kita berharap kegiatan ini akan menjadi kegiatan rutin tahunan yang dilakukan Yayasan Al-Ma’arif Sidoharjo bekerjasama dengan RS. Pertamina Bintang-Amin, selain sebagai bentuk pengabdian untuk masyarakat sekaligus untuk syiar Yayasan Pendidikan Al-Ma’arif,” tutur Sumardi, Kamis (4/4/2019).

Sementara Kyai Turmudji selaku sesepuh dan salah satu pendiri yayasan juga mengatakan, kami berdoa semoga RS. Pertamina Bintang-Amin selalu diberi kelancaran dan kejayaan, sehingga bisa terus berbagi dengan masyarakat.

“Wabil khusus kepada Dr. H. Muhammad Kadafi, SH MH selaku Presiden Direktur RS. Pertamina Bintang-Amin. Semoga segala cita-cit nya dijabah Allah Subhanahu Wa Ta’ala,” jelas dia.

Nampak hadir dalam acara tersebut Ustadz Nadhir, Ustadz Abdul Madjid Ma’ruf, Ustadz Muhammad Annas, Gus Bahauddin Naqsabandi (Ketua Yayasan Istiqomah Al-Amin), Bahauddin, S. Sos (Kepala Sekolah SMA Ma’arif Bumi Restu). (Katrine)

Bagaimana Menurut Anda