Sediakan Area Foto Booth, TPS 32 Sukarame Kampanyekan Pemilu Damai

374

BANDAR LAMPUNG, BERITAANDA – Beragam cara dilakukan petugas PPS TPS 32 Sukarame Bandar lampung untuk menarik minat masyarakat mendatangi TPS dan menggunakan hak suaranya pada pemilu 2019.

Salah satunya dengan menyediakan spot selfie bertema pemilu damai di lokasi TPS, warga yang datang dapat berswafoto di area foto booth yang telah disediakan.

Ketua PPS TPS 32 Sunhaji mengatakan, panitia PPS  dibantu warga sengaja menyediakan pojok selfie, tidak saja dilakukan untuk menarik minat warga mendatangi TPS dan menggunakan hak suaranya, namun juga sekaligus untuk mengkampanyekan pemilu damai antar warga, agar pemilu dapat berjalan secara ama damai dan sejuk. (Katrine)

Bagaimana Menurut Anda