PENUKAL ABAB LEMATANG ILIR, BERITAANDA – Dalam rangka meningkatkan keselamatan dan kelancaran lalu lintas, Polres PALI menggelar apel pasukan Operasi Keselamatan Musi 2025 di Lapangan Mapolres PALI, Senin (10/2/2025) pagi.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin SIK MH, serta dihadiri oleh sejumlah pejabat dari instansi terkait.
Turut hadir dalam apel tersebut Asisten Pemkab PALI H. Andre Fajar Wijaya S.Si M.Si, Waka Polres PALI Kompol Kusyanto SH MH, Danyon D Satbrimob Polda Sumsel yang diwakili oleh AKP Eko Sar, Danramil 0404-03/Talang Ubi yang diwakili oleh Serma Sugiarto, Kadishub Pemkab PALI, Kartika Anwar, serta perwakilan dari Satpol PP dan Jasa Raharja Kabupaten PALI.
Dalam amanatnya, Kapolres PALI menegaskan bahwa Operasi Keselamatan Musi 2025 bertujuan untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcar Lantas), khususnya menjelang bulan suci Ramadan dan Idul Fitri 1446 Hijriah.
“Operasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, menekan angka pelanggaran, serta mengurangi risiko kecelakaan lalu lintas yang berakibat fatal,” ujar AKBP Khairu Nasrudin.
Lebih lanjut beliau menjelaskan, bahwa operasi ini akan berlangsung selama 14 hari, mulai 10 Februari hingga 23 Februari 2025.
Apel gelar pasukan ini juga menjadi momentum untuk memastikan kesiapan personel serta sarana dan prasarana dalam pelaksanaan operasi. Sejumlah unsur yang ikut serta dalam apel terdiri dari satu peleton anggota Koramil 0404-03/Talang Ubi, satu peleton Brimob Batalyon D PALI, satu peleton personel gabungan Polres PALI, satu peleton Satpol PP, serta satu peleton Dinas Perhubungan Kabupaten PALI. (RDT)





























