KAYUAGUNG-OKI, BERITAANDA – Bertempat di SMKN 1 Kayuagung, Rabu (29/6) sekira pukul 14.00 WIB, 67 pelajar jalani latihan kepemimpinan siswa angkatan XXI sekaligus bertatap muka dengan Kepala BNNK Kabupaten OKI dan timnya.
AKBP H. Gendi Marzanto SH MH selaku Kepala BNNK OKI didampingi tim dari Seksi P2M, kepada para pelajar mensosialisasikan P4GN. Dimana kegiatan itu juga merupakan salah satu bentuk rangkaian kegiatan pasca HANI tahun 2022.
“Selain itu, giat ini bertujuan menciptakan generasi muda, khususnya para pelajar agar memahami permasalahan narkoba dan dapat menghindarkan diri dari pengaruh buruk akibat narkoba,” kata Gendi.
Disamping itu, lanjut Gendi, para pelajar juga menjadi perpanjangan tangan BNNK OKI untuk menyebarkan lagi pemahaman P4GN ke lingkungannya masing-masing. (Iwan)





























