MUARA ENIM, BERITAANDA – Wakil Bupati Muara Enim Ir. Hj. Sumarni M.Si mengapresiasi gelaran Muara Enim Minisoccer League Season 3 Tahun 2025 yang sukses diselenggarakan oleh Rafferta Creative. Ajang ini dinilai menjadi wadah positif untuk mengasah kemampuan serta menjaring bibit atlet potensial di Kabupaten Muara Enim.
Hal tersebut disampaikan Wabup saat menghadiri penutupan turnamen yang berlangsung di Lapangan Rafferta Minisoccer, Desa Muara Lawai, Kecamatan Muara Enim, Ahad (3/8/2025).
Turut hadir dalam kesempatan itu anggota DPRD Kabupaten Muara Enim yakni Eka Octha Reza SH MH M.Kn, Jonidi SH, Suprianto SM dan Yudhistira Dwi Putra SE yang juga merupakan Pembina Rafferta Creative.
Wabup Sumarni menegaskan bahwa Pemkab Muara Enim mendukung penuh penyelenggaraan Muara Enim Minisoccer League. Ia berharap kompetisi ini tidak hanya menjadi ajang pertandingan, tetapi juga mampu menyatukan semangat dan memupuk rasa kebersamaan di antara para pecinta olahraga futsal di Bumi Serasan Sekundang.
“Melalui kompetisi ini, para pemain diharapkan semakin termotivasi untuk terus mengembangkan kemampuan hingga mampu tampil di level yang lebih profesional,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Wabup juga menyampaikan selamat kepada Meteor FC, tim asal Muara Enim yang berhasil keluar sebagai juara setelah mengalahkan sang juara bertahan, Bukit Asam FC.
Ia pun berpesan kepada seluruh tim dan pemain agar terus semangat berlatih dan menjaga disiplin demi meraih prestasi di tingkat lokal hingga nasional. (Angga)





























