93 Personel Polres OKI Naik Pangkat, Kapolres Tekankan Tanggung Jawab dan Profesionalisme

57

OGAN KOMERING ILIR, BERITAANDA – Upacara kenaikan pangkat personel Polres Ogan Komering Ilir (OKI) digelar di halaman Polres OKI HADIR, Rabu (31/12/2025).

Sebanyak 93 personel Polres OKI resmi menerima kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Mereka terdiri dari 11 perwira dan 82 bintara.

Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres OKI AKBP Eko Rubiyanto SH SIK MH, serta diikuti oleh para pejabat utama, perwira, dan seluruh personel Polres OKI.

Dalam amanatnya, Kapolres OKI menyampaikan bahwa kenaikan pangkat bukanlah hak yang diperoleh secara otomatis, melainkan hasil dari penilaian atas dedikasi, loyalitas, disiplin, serta kinerja personel dalam melaksanakan tugas.

“Kenaikan pangkat ini merupakan bentuk penghargaan dari pimpinan dan institusi Polri atas kerja keras, pengabdian, serta dedikasi yang telah ditunjukkan oleh rekan-rekan selama ini,” ujar Kapolres.

Lebih lanjut, Kapolres menegaskan bahwa seiring dengan kenaikan pangkat, maka tanggung jawab yang diemban setiap personel juga semakin besar, baik dalam pelaksanaan tugas maupun dalam sikap dan perilaku sehari-hari.

“Saya berharap kenaikan pangkat ini dapat menjadi motivasi untuk meningkatkan profesionalisme, disiplin, serta kualitas pelayanan kepada masyarakat. Jadilah anggota Polri yang Presisi, humanis, dan selalu hadir sebagai pelindung, pengayom, serta pelayan masyarakat,” tambahnya.

Kapolres OKI juga mengingatkan seluruh personel agar senantiasa menjaga nama baik institusi Polri serta terus meningkatkan kemampuan diri seiring dengan dinamika tugas kepolisian yang semakin kompleks.

Upacara kenaikan pangkat berlangsung dengan khidmat dan ditutup dengan pemberian ucapan selamat kepada para personel yang naik pangkat sebagai bentuk apresiasi dan dukungan dari pimpinan serta rekan sejawat. (Iwan)

Bagaimana Menurut Anda