Yonmarhanlan XII Pontianak Peringati HUT Pasmar 1 ke-15

258

PONTIANAK, BERITAANDA – Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) XII Pontianak menggelar acara olahraga bersama dan syukuran, bertempat di Mako Yonmarhanlan XII Jl. Arani Kuala Secapah, Kecamatan Mempawah Hilir, Kabupaten Mempawah, Jumat (1/3/2019).

Dalam sambutannya, Danyonmarhanlan XII Mayor Marinir Sofian Cahyo Utomo, M.Tr Hanla menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk memperingati HUT Pasmar 1 yang ke-15.

Selanjutnya disampaikan kepada seluruh prajurit Yonmarhanlan XII agar selalu mengutamakan faktor  keamanan di dalam melaksanakan semua kegiatan, jangan melakukan pelanggaran serta selalu menjaga kemampuan di bidang kemiliteran, menjaga kedisiplinan dan semagat dengan baik.

“Laksanakan pembinaan keluarga dengan baik, apabila ada permasalahan di dalam keluarga agar diselesaikan dengan baik-baik,” tegasnya.

Usai sambutan, dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng yang dilanjutkan dengan senam bersama yang dipimpin oleh instruktur senam Ibu Linda, jalan santai, lomba memasak antar ibu-ibu Jalasenastri, ramah tamah dan hiburan serta pengumuman pemenang lomba memasak dan pengundian doorprize.

Hadir dalam acara tersebut Ketua Ranting F Cabang 1 Korcab Pasmar 1 Sofian, Pasiops Yonmarhanlan XII Mayor Marinir Musa Purna Toban, Pasintel Yonmarhanlan XII Kapten Marinir Agus Hartono, Pasilog Yonmarhanlan XII Kapten Marinir Rochmad Sularjo, para Danton Yonmarhanlan XII, seluruh prajurit Yonmarhanlan XII serta ibu-ibu Jalasenastri Yonmarhanlan XII.(Katrine)

Bagaimana Menurut Anda