KAYUAGUNG-OKI, BERITAANDA – Tak hanya bertabur hadiah menarik dengan sepeda motor Honda Beat sebagai hadiah utamanya. Acara puncak milenial road safety festival yang akan diselenggarakan pada 16 Maret 2019 di Taman Segitiga Emas Kayuagung, juga turut dimeriahkan beberapa artis ternama ibukota.
Selain berprofesi sebagai model, si cantik nan seksi DJ Ratu Anom bakal menghibur masyarakat dengan aliran musik break bead, EDM serta junggle and trap yang akan dirinya tampilkan dalam puncak acara milenial road safety festival diselenggarakan oleh Polres Ogan Komering Ilir (OKI) di lokasi tersebut.
Bahkan perhelatan event akbar kepolisian ini juga akan menghadirkan Rischa Antika, jebolan KDI tahun 2008. Wanita cantik yang mengawali kariernya sejak SMP sebagai penyanyi dangdut hingga akhirnya melejit dan kian bersinar setelah lulus dari KDI, dengan lagu – lagu hits yang dirilisnya.
Putri Mawar Diana, Master of Ceremony (MC) asli dari Kota Palembang yang melejit namanya dan akrab disapa Cek Mawar sejak dirinya berkarier sebagai presenter PAL TV, juga akan hadir turut memandu berlangsungnya acara puncak milenial road safety festival di Taman Segitiga Emas Kayuagung.
Event akbar ini juga menghadirkan Bemby Putuanda. Tentu kita tidak asing lagi dengan pria satu ini. Namanya melejit melalui sinetron Si Yoyo dan Cinta Fitri kala itu booming di televisi. Pria kelahiran Jakarta 6 Mei 1974 ini juga terkenal dengan peran yang dapat mengocok perut penonton sehingga tertawa.
Bemby Putuanda, yang diminta menjadi presenter dalam acara digelar di Taman Segitiga Emas Kayuagung berkolaborasi dengan Peppy Janggut yang namanya juga mungkin tak asing lagi. Pelawak sekaligus musisi semakin dikenal saat menjadi co-host Empat Mata asuhan pelawak Tukul Arwana dan Waktu Indonesia Bercanda bersama Cak Lontong.
“Dalam puncak acara nanti yang dimulai sekira 06.00 Wib itu, diisi dengan beberapa kegiatan diantaranya, jalan sehat milenial, senam kolosal milenial, display drumband, Pocil Polres OKI, milenial entrepreneur expo dan deklarasi pelopor keselamatan lalulintas,” kata Kasat Lantas Polres OKI AKP Ricky Nugraha melalui Kanit Dikyasa IPTU Sadikin, Kamis (14/3/2019).
Cek Mawar berkolaborasi dengan presenter ternama dari Jakarta yaitu Bemby Putuanda dan Peppy Jenggot, sambil memandu acara juga akan lakukan pengundian hadiah doorprice. Lanjutnya, diselingi dengan penampilan dari Rischa Antika KDI dan DJ Ratu Anom.
“Agar acara ini tambah semarak, kita himbau kepada masyarakat Kabupaten OKI untuk turut serta meramaikan puncak acara milenial road safety festival 2019,” pungkas dia. (Iwan)