Polres Sekadau Sosialisasi Safety Riding Road Show di SMAN Sekadau Hulu

313

SEKADAU-KALBAR, BERITAANDA – Sosialiasi kepolisian program Millenial Road Safety Festival 2019 di wilayah hukum Kabupaten Sekadau untuk para remaja, dilaksanakan Sabtu (16/2/2019) pagi.

Kali ini kegiatan tersebut dilaksanakan di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Sekadau Hulu.

Dipimpin Kapolres Sekadau AKBP.Anggon Salazar Tarmizi S.Ik dan AKP Laelan Syukur, Kepala Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas), sosialisasi diikuti personel kepolisian dan juga anggota Club Motor Trail Star Ngerunsa (SN) Sekadau. Sedangkan peserta sosialisasi pelajar kelas XI dan XII SMAN Sekadau Hulu.

Dalam paparannya, AKP. Laelan Syukur menginformasikan kepada para pelajar bahwa Kepolisian Resor Sekadau akan mengadakan beberapa kegiatan terkait Millenial Road Safety Festival 2019. “Nanti akan dilaksanakan senam sehat, jalan santai, ekspo dan safety riding,” ujar Laelan.

Kegiatan Millenial Road Safety Festival ini akan digelar Kepolisian Resor Sekadau bersama sejumlah pihak pada 2 Maret mendatang. Menjelang kegiatan tersebut, pihak Polres setempat gencar mengkampanyekan keselamatan lalu lintas di jalan raya, terutama kepada kaum milenial.

“Pelajar merupakan milenial, penerus pembangunan bangsa, jaga diri dan hati – hati berkendaraan,” pesan Laelan.

Di tempat yang sama, Kapolres Sekadau AKBP. Anggon Salazar Tarmizi S.Ik menegaskan bahwa para pelajar merupakan generasi muda penerus bangsa. Untuk itu diminta menjaga diri dalam menyiapkan masa depan.

“Jangan terlibat narkotika, mabuk-mabukan dan kebut-kebutan di jalan,” pesan Kapolres.

Selain itu, lanjut dia, milenial juga diminta menjaga fisik agar dapat menjadi sumber daya manusia yang sempurna, sehingga dapat berkompetensi dalam mencapai cita – cita.

“Sebagai generasi milenial, jaga fisik dan mental. Ini merupakan program dari Bapak Presiden untuk menyiapkan generasi muda yang baik untuk bangsa Indonesia,” ucap Anggon.

Pasca melaksanakan sosialisasi, tim Polres Sekadau bersama Club Motor Star Ngerunsa (SN) melaksanakan kegiatan trabas di pedalaman Kecamatan Sekadau Hulu hingga menembus Kecamatan Nanga Taman dan finis di objek wisata Baju Joto Nanga Taman.

Rute trabas yang dilalui merupakan perkebunan kelapa sawit, jalan pedesaan dan juga kawasan hutan lindung Nanga Taman dengan jarak tempuh lebih dari 30 Km, dengan jumlah peserta trabas diikuti 20-an motor trail kepolisian dan SN. (Arni)

Bagaimana Menurut Anda