Optimis 15 Ribu Rumah MBR Terealisasi Tahun Ini

32

PALEMBANG, BERITAANDA – Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Real Estate Indonesia (REI) Sumatera Selatan (Sumsel) optimis target 15 ribu rumah untuk masyarakat berpeghasikan rendah (MBR) bisa terealisasi jika semua pihak terkait mendukung penuh target tersebut.

Ketua DPD REI Sumsel Zewwy Salim mengatakan, kami sudah beraudiensi dengan DPRD Sumsel agar wakil rakyat tersebut bisa menjawab hambatan pembanguan rumah bersubsidi di Sumsel saat ini. Hambatan ini mulai dari ketersedian air bersih, listrik, hingga pengerasan jalan lingkungan perumahan.

Hambatan lainnya yakni dari segi pembiayaan. Zewwy berharap kran pembaiyaan dari perbankan bisa dibuka lebih luas, karena minat masyarakat untuk membeli rumah sebenarnya besar, hanya saja bank masih selektif menyalurkan pembaiyaan karena masih dalam kondisi pandemi.

“Target pembangunan 15 ribu rumah bukan hal mustahil jika semua pihak terkait mendukung semua hambatan itu,” ujar Zewwy ditemui di ruang kerjanya, Senin (11/1).

Zewwy berharap semua sumbatan itu bisa diatasi karena industri properti merupakan bisnis yang luas dampaknya, karena bisnis ini memiliki 17 hubungan industri langsung dan 174 industri turunannya. Jika semuanya terhambat, maka bisa dibayangkan betapa luas dampaknya. Begitu juga sebaliknya, jika tidak ada hambatan maka semua sektor industri terkait properti ikut terseret naik dan membuat pertumbuhan ekonomi ikut naik.

“Sumbangsih bisnis properti juga besar, karena tahun lalu kita sudah menyerahkan aset fasilitas umum dan fasilitas sosial 118 lokasi dari 38 pengembangan senilai Rp 300 miliar ke Pemkot Palembang, dan 9 pengembangan senilai Rp 45 miliar ke Pemkab Banyuasin,” tutupnya.( Febri)

Bagaimana Menurut Anda