Masa Reses, Rudianto Tjen Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Beltim

262

BELTIM-BABEL, BERITAANDA – Masa reses dimanfaatkan dengan baik oleh anggota DPR RI Ir. Rudianto Tjen untuk melakukan sosialisasi 4 (empat) pilar kebangsaan, yakni Pancasila, UUD 45, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika, bertempat di Rumah Makan Vega Manggar Belitung Timur (Beltim) Provinsi Babel, Rabu (10/4/2019).

Turut hadir ratusan para pelajar dari berbagai SMA yang berada di Belitung Timur.

Rudianto Tjen berharap kiranya generasi muda untuk selalu mengenal sejarah para pendiri bangsa, agar terus bersemangat menjadi patriot di NKRI.

“Seperti kita ketahui, sekarang ini generasi muda atau yang biasa disebut kaum milenial, seakan-akan sudah kurang peduli pada bangsa ini. Pada posisi tersebut, kami sebagai anggota DPR RI turun ke bawah untuk merajut kemajemukan di NKRI ini. Kita juga coba untuk menjelaskan semangat kepedulian dalam kehidupan berbangsa dan bernegara saat ini,” terang Tjen.

“Pelajar kita disini sangat antusias dan energik. Kita harapkan untuk menjadi generasi milenial yang tahu sejarah, kita doktrin semangat kebangsaannya,”  jelas Tjen menerangkan.

Tjen juga mengajak generasi milenial untuk menggunakan hak pilihnya pada pemilu yang akan diselenggarakan 17 April 2019 mendatang.

“Sebagai tambahan, kita himbau untuk datang ke TPS dengan menggunakan hak pilihnya masing-masing. Salurkan aspirasinya untuk memilih sesuai dengan hati nuraninya,” pungkas dia. (Helmi M Fadhil)

Bagaimana Menurut Anda