BELTIM-BABEL, BERITAANDA – Di tengah pandemi wabah corona (Covid-19) saat ini, tak hanya mengganggu stabilitas ekonomi masyarakat menengah ke bawah saja, namun hal tersebut juga terjadi bagi salah satu jurnalis yang berada di Kabupaten Belitung TImur (Beltim) Provinsi Babel.
Salah satu wartawan senior sekaligus ikut tergabung dalam Pokja Wartawan Beltim, Saipul Anwar, mengaku berjualan kue keliling untuk menambah penghasilan kebutuhan hidup.
“Jadi wartawan freelance dengan penghasilan tidak menentu, tentu berdampak pada ekonomi keluarga saat ini di tengah mewabahnya virus corona. Jadi, saya berinisiatif cari rezeki tambahan,” ujar Bang Ipul, panggilan akrabnya, Rabu (22/4/2020).
Menurut Bang Ipul, tidak usah merasa malu atau rendah diri mencari rezeki dengan cara serta kemampuan kita masing-masing.
“Tidak usah merasa gengsi lah, yang penting dapat rezeki dengan jualan seperti saya misalnya. Atau dengan cara lain. Yang penting masih dalam syariat Islam,” ujarnya.
Bang Ipul yang berasal dari Kecamatan Dendang dan saat ini bermukim di Kecamatan Manggar, tak luput juga mengedukasi masyarakat terkait pencegahan virus corona.
“Sambil jualan kue, tentu saya selipkan informasi dan edukasi tentang Covid-19 ini, sebagaimana yang telah pemerintah imbau dan maklumat dari Kapolri yang telah kita ketahui bersama,” pungkas dia. (Helmi)