


BANDAR LAMPUNG, BERITAANDA – Komandan Korem 043/Gatam Kolonel Inf. Taufiq Hanafi didampingi Kasrem Letkol Czi Mulyadi dan Dandim 0424/Tgm Letkol Arh. Anang Hasto menghadiri sekaligus sebagai narasumber dalam kegiatan Focus Group Discussion (FGD) kajian jangka panjang yang diadakan Lemhanas RI tentang ‘Pengembangan Kekuatan Pertahanan Negara dalam Konteks Poros Maritim Dunia Guna Kepentingan Nasional’ di Mapolda Lampung, Selasa (12/3/2019).
Dalam sambutan pembukaan yang disampaikan Ketua Tim Pokja Lemhanas RI Laksda TNI Riyadi Syahardani, mengucapkan terimakasih atas terselengaranya acara diskusi yang membahas tentang kajian pengembangan pertahanan negara dalam konteks poros maritim dunia.
“Melalui kajian yang dilaksanakan pada hari ini, diharapkan dari narasumber, pembahas dan peserta sekalian dapat diperoleh ide-ide cemerlang dan strategis yang akan memperkaya subtansi naskah yang tengah disusun tim pengkaji Lemhanas RI,” tegas dia.
Danrem 043/Gatam dalam kegiatan tersebut berbicara tentang peran Korem 043/Gatam dalam pengembangan kekuatan pertahanan negara guna mendukung kebijakkan poros maritim dunia.
Sementara itu, sebagai narasumber dan pembicara pada Focus Group Discussion (FGD) antara lain Kapolda Lampung yang diwakili Irwasda Polda Lampung Kombes Pol Rudi Sumardianto, Guru Besar Hukum Internasional Unila Prof. DR. Heriyadi SH. MSi, Danrem 043/Gatam Kolonel Inf. Taufiq Hanafi, serta Danbrigif 4 marinis BS Kolonel Mar. M. Fajar. (Katrine)