Jaga Kamtibmas Tetap Kondusif, Kapolres OKI Pimpin Razia Gabungan

41

OGAN KOMERING ILIR, BERITAANDA – Untuk menjaga kamtibmas tetap kondusif, Kapolres OKI AKBP Hendrawan Susanto SH SIK memimpin pagelaran kekuatan dan razia gabungan pada malam libur atau di akhir pekan, Sabtu (23/3/2024).

Giat itu juga bertujuan untuk terciptanya situasi kamtibmas yang aman, nyaman, dan damai di bulan suci Ramadhan. Serta antisipasi adanya aksi tawuran, balap liar dan bentuk kejahatan lainnya.

Apel pagelaran dilaksanakan di empat tempat, yakni di Mako Polsek Kayuagung, Mako Polsek Tanjung Lubuk, Mako Polsek Lempuing dan Mako Polsek Jejawi yang diikuti 284 personel Polres OKI.

Sebelum pelaksanaan kegiatan, Kapolres mengingatkan kepada anggota bahwa kegiatan ini sebagai bentuk kehadiran Polres OKI dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam menjalankan rangkaian ibadah di bulan Ramadhan.

“Dalam pelaksanaan tugas ditekan profesional, etika sebagai anggota Polri tetap melekat (melaksanakan razia dengan cara yang sopan). Serta selalu waspada dalam giatnya, dan jaga keselamatan dalam bertugas,” tegas Kapolres.

Kegiatan dilaksanakan dengan melakukan patroli dan razia serta penindakan berbagai bentuk pelanggaran dan potensi gangguan kamtibmas. Dan berhasil diamankan 27 unit motor dan mobil, serta 4 orang diduga pelaku tipsani (tipu sana – sini) dan HP.

Kapolres mengatakan, pagelaran ini dilakukan di empat lokasi berbeda, yaitu di perbatasan Kabupaten Ogan Ilir yaitu Tugu Gading Celikah-Sungai Pinang. Lalu di perbatasan Kabupaten OKU Timur (Tanjung Lubuk-Cempaka), di perbatasan Kabupaten Banyuasin (Jejawi-Rambutan) dan di perbatasan OKU Timur (Lempuing-Belitang 2),

“Saya mengajak seluruh elemen masyarakat Kabupaten OKI untuk bersama menjaga ketertiban dan keamanan, bahwa kepolisian dan instansi terkait akan menindak tegas para pelaku gangguan kamtibmas tersebut,” ajak dia.

Kapolres juga meminta semua pihak peduli dan mengambil peran untuk mendukung terjaminnya kamtibmas di Kabupaten OKI.

“Saya mengimbau kepada semua pihak, masyarakat, khususnya para orang tua di masa bulan Ramadhan yang penuh berkah ini tolong diawasi anak-anaknya, karena kejadian tawuran maupun balap liar, bahkan ada yang menggunakan senjata tajam dan petasan itu semakin marak,” papar dia.

“Kepolisian berikut instansi terkait dipastikan akan melakukan tindakan dan menangkap para pelaku gangguan kamtibmas. Dan diharapkan tidak ada lagi masyarakat yang melaksanakan balap liar, juga tawuran,” pungkasnya. (Iwan)

Bagaimana Menurut Anda