Dulu Bersinar, Kini Wajah Jalan Thamrin Sidimpuan Kembali Muram

277
Kondisi kawasan Jalan Thamrin yang disesaki lapak PKL yang berjualan di trotoar dan badan jalan ditambah parkir kendaraan sembarangan, sehingga tampak kumuh, jorok dan arus lalu lintas yang tersendat.

PADANGSIDIMPUAN, BERITAANDA – Bila di era kepemimpinan Irsan Efendi Nasution sebagai Walikota Padangsidimpuan, wajah Jalan Thamrin itu sempat bersinar karena sudah tertata baik, maka kini memancarkan aura kemuraman.

Demikian dikemukakan Irma Suryani (45), salah satu warga Kecamatan Sidimpuan Selatan saat berbincang dengan wartawan disela kesibukannya berbelanja di Pasar Sangkumpal Bonang, Selasa (12/5/2024).

“Tak bermaksud membanding-bandingkan siapa yang memimpin, kenyataan yang saya lihat Jalan Thamrin yang sebelumnya sudah agak tertib, namun kini seolah dibiarkan ke wajah aslinya, sesak, semrawut,” keluhnya.

Ibu tiga anak yang mengaku tidak tertarik membahas politik tersebut menyayangkan kenapa pemimpin saat ini terkesan abai dan tak melanjutkan program pemimpin dahulu dalam hal penanganan Jalan Thamrin itu.

“Memang penertiban ketika itu diwarnai pro dan kontra dan itu wajar. Tapi kan manfaat yang kita rasakan sangat banyak manakala kawasan Jalan Thamrin itu sudah tertata sesuai peruntukkan semestinya,” sebutnya.

Bahkan, cerita Irma, kaum kerabatnya yang mudik saat libur Idul Fitri kemarin sangat terkejut dengan kondisi Jalan Thamrin kini. Dari media yang mereka baca, kemarin itu sudah dilakukan penertiban besar-besaran.

“Yah, sejauh penilaian awam saya sebagai warga biasa hanya menyebutkan memang tadinya sudah mulai tertata rapi. Para PKL dipindah ke pasar yang disediakan, tetapi berganti pemimpin, berubah,” ulang Irma, seperti jawaban ke saudaranya ketika itu.

Ia pun berharap kepada pemimpin saat ini, Pj. Walikota Letnan Dalimunthe menaruh perhatian penuh terhadap persoalan Jalan Thamrin yang kini banyak diperbincangkan.

“Hayo Pak Walikota! pemimpin terdahulu sudah mulai menggelorakan semangat menghadirkan keindahan di pusat-pusat Kota Padangsidimpuan, lanjutkan dong program itu, jangan dipadamkan,” ujarnya.

Senada, warga Padangsidimpuan Selatan lainnya, Irfan Daulay (36) juga meminta agar Pemkot Padangsidimpuan tidak tutup mata terhadap kondisi Jalan Thamrin kekinian.

“Sudah sempat bersih, tapi sekarang Jalan Thamrin itu kembali kumuh, jorok, lalu lintas macet karena badan jalan disesaki lapak para PKL dan parkir sembarangan,” ujarnya.

Kondisi kawasan itu, kata Irfan, sekarang ini sudah mengundang penilaian masyarakat banyak, bahwa Pj. Walikota terkesan acuh dan membiarkan ketidaktertiban itu terjadi.

“Kami tunggu langkah Pak Walikota apakah akan menyahuti aspirasi kami ini. Jangan ragu apalagi alergi dikatakan melanjutkan program pemerintahan sebelumnya. Kalau untuk kebaikan, jangan bimbang” ujarnya.

Terpisah, Kasat Pol PP Padangsidimpuan Zulkifli Lubis menyampaikan, dalam waktu yang ditentukan waktunya, pihaknya akan segera melakukan penertiban di kawasan itu.

“Jalan Thamrin akan segera kita tertibkan karena masukan dari masyarakat. Wajib kita laksanakan, apalagi yang baik,” tegas mantan Camat Padangsidimpuan Utara itu.

Menurut Zulkifli, kawasan Jalan Thamrin yang berjarak sekira 250 meter dari kantor Walikota Padangsidimpuan tersebut, hari ini alami perubahan yang signifikan dengan adanya penataan trotoar pejalan kaki.

“Semoga hal ini akan kami sampaikan ke pimpinan, dan dinas terkait nantinya, karena ini menyangkut tata kota yang indah dan berkarakter,” tutup Kasat Pol PP. [Anwar]

Bagaimana Menurut Anda