OGAN KOMERING ILIR, BERITAANDA – Dengan tujuan meminta agar Kepala Sekolah (Kepsek) SDN 6 Kayuagung, Betty Yulia, dipecat dari jabatannya. 7 orang dari sekolah tersebut melakukan aksi demo di halaman Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Senin (12/8/2024) pagi.
Dalam orasinya, koordinator aksi sekaligus salah satu guru yang bertugas di SDN 6 Kayuagung, Ali Akbar mengatakan, Betty Yulia yang menjabat sejak September 2023 lalu tidak menjalankan tugas sesuai dengan tupoksinya sebagai kepala sekolah.
“Dia bersikap semaunya. Kami semua ditindas. Menyuruh guru seperti nyuruh pembantu, kami selalu dicari kesalahan,” ujar Ali Akbar dalam aksi demonstrasi tersebut
Selain itu, Ali Akbar juga menceritakan sikap otoriter kepala sekolah yang tidak disiplin pada saat kegiatan jam belajar mengajar.
“Yang bersangkutan masuk siang dan pulang cepat. Giliran kami para guru disuruh disiplin, sampai sakit pun kalau masih bisa jalan, masih disuruh ngajar,” tandas Ali
Dia mengungkapkan, kepsek itu juga memberhentikan secara sepihak operator sekolah yang mengabdi selama 12 tahun.
”Operator mau diganti dengan orang baru. Data dapodik juga dihapus yang bersangkutan,” ungkap Ali.
Kepsek juga, sambung Ali Akbar, dalam mengelola dana BOS tidak melibatkan bendahara hingga laptop sekolah pun dibawanya. ”Sehingga kami terlambat memasukkan data dapodik,“ tandas Ali.
Sebelumnya, jelas Ali, atas permasalahan ini pihaknya sudah bertemu dengan Plh. Disdik OKI dan Pj. Sekda OKI untuk melaporkan kejadian tersebut, tapi hingga kini belum ada titik terang.
“Sebelum Dinas Pendidikan OKI mengganti kepala sekolah, kami (para guru) akan mogok mengajar,” tegas Ali.
Menanggapi hal itu, Kabid SD H. Turmudik Ahmad akan menerima tuntutan dari para guru dan segera melaporkan kepada pimpinan.
“Tuntutan ini akan kami laporkan kepada pimpinan untuk segera ditindaklanjuti,” pungkasnya. (Iwan)