Bank Sumsel Babel Serahkan Penghargaan ke JNE Rifaatul Sebagai Peraih Transaksi Tertinggi Triwulan 3

496

OGAN KOMERING ILIR, BERITAANDA – Bank Sumsel Babel kembali menunjukkan apresiasi kepada nasabahnya yang telah berkontribusi besar dalam meningkatkan layanan perbankan.

Pada acara penyerahan penghargaan BSBlur Award yang dilaksanakan pada hari Senin (25/11/2024) di Desa Kertamukti Kecamatan Air sugihan, Bank Sumsel Babel memberikan penghargaan khusus kepada JNE Rifaatul sebagai kategori transaksi tertinggi pada triwulan 3 tahun 2024.

Penghargaan ini diserahkan secara langsung oleh Pimpinan Bank Sumsel Babel Cabang Kayuagung, Shafwat Saka Al Amini, dan dihadiri oleh Camat Air Sugihan Ardiles Partahilomo Raja Siahaan ST dalam sebuah acara sederhana namun penuh makna.

Dalam sambutannya, Shafwat Saka Al Amini menyampaikan rasa terima kasih kepada JNE Rifaatul atas kepercayaan dan loyalitasnya menggunakan layanan Bank Sumsel Babel dalam mendukung operasional perusahaan.

Sebagai informasi, untuk jarak tempuh perjalanan dari Kecamatan Kayuagung ke Air Sugihan OKI memerlukan waktu lebih kurang 4,5 jam melalui jalur darat. Hal ini membuktikan bahwa adanya BSBlur sangat membantu dan memudahkan masyarakat di Air Sugihan dalam mendapatkan layanan perbankan.

“Kami sangat mengapresiasi kontribusi JNE Rifaatul di Air Sugihan yang telah menunjukkan konsistensi dan komitmen dalam memanfaatkan layanan perbankan kami. Pencapaian transaksi tertinggi ini menjadi bukti nyata dari sinergi yang terjalin antara nasabah dan Bank Sumsel Babel. Semoga penghargaan ini menjadi motivasi untuk terus maju bersama,” ujarnya.

Sementara itu, Camat Air Sugihan Ardiles Partahilomo Raja Siahaan, mengucapkan selamat kepada JNE Rifaatul yang telah meraih penghargaan sebagai kategori transaksi tertinggi triwulan 3.

“Pencapaian ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi Bank Sumsel Babel dan JNE Rifaatul, tetapi juga bagi Kecamatan Air Sugihan secara keseluruhan. Hal ini menunjukkan bahwa masyarakat dan pelaku usaha di wilayah kita terus berkembang, produktif, dan berkontribusi bagi pertumbuhan ekonomi daerah,” ujar dia.

“Saya percaya bahwa sinergi antara Bank Sumsel Babel dan masyarakat Air Sugihan akan semakin erat di masa depan,” harapnya.

Lanjut dia menerangkan, pihaknya dipemerintahan kecamatan selalu mendukung program-program yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi, memperluas akses layanan keuangan, dan memberikan manfaat bagi masyarakat luas.

“Harapan kami, semoga kedepan akan dibuka Kantor Cabang Pembantu Bank Sumsel Babel di Kecamatan Air Sugihan,” tandasnya.

Ibu Rifaatul Mahmudah selaku pemilik Merchant JNE Rifaatul menyampaikan rasa terima kasih atas penghargaan ini.

“Kita berharap kerja sama dengan Bank Sumsel Babel dapat terus terjalin untuk mendukung pertumbuhan bisnis di wilayah OKI,” tuturnya.

Penghargaan BSBlur Award merupakan salah satu inisiatif Bank Sumsel Babel dalam memberikan apresiasi kepada nasabah setia yang telah berkontribusi signifikan pada pertumbuhan transaksi.

Bank Sumsel Babel berharap program ini dapat memotivasi nasabah lainnya untuk terus memanfaatkan layanan perbankan modern yang tersedia.

Dengan penghargaan ini, Bank Sumsel Babel berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan dan memberikan solusi perbankan terbaik bagi seluruh nasabahnya. (Iwan)

Bagaimana Menurut Anda